foto di atas tentunya adalah saya dan.... sudah bisa ditebak pacar saya. namanya Jones Sahat Exsaudy Sinaga. Jones, begitu biasa dia dipanggil. yah kalau kegalauan saya sudah mulai memuncak, seperti inilah yang saya lakukan. edit-edit foto terus kalo lagi suka nulis di blog yah ditulis lah di blog. kenapa? hanya satu kata K.A.N.G.E.N. yah itu satu alasan yang bisa membuat tindakan tindakan heboh akan saya lakukan.
Tapi dengan begitu saya senang dengan hasil karya sendiri dan nantinya bisa saya baca ulang atau saya lihat-lihat kalo saya lagi kangen dia (lagi).
ngga cuma hanya sekedar edit foto, saya juga iseng ngebongkar barang barang bersejarah buat saya dan dia. yah seperti tiket nonton bioskop, kado-kado, foto, dan lain lainnya yang memang menyangkut saya dan dia. dan begini lah hasil keisengan saya :
memang seperti terlihat kurang kerjaan banget sih foto-foto kaya gtu terus di edit edit, but i like doing this. yah mungkin ini lah yang dirasakan orang yang lagi jatuh cinta. membuat hal yang konyol yang ngga penting sekalipun menjadi penting. tapi dengan begitu saya bisa mengekspresikan perasaan saya lewat tulisan. yup, him and always him. dan pada saat yang sama saya membuat post blog ini terpasang lah lagu you-mocca, terdiam-maliq, dll. membuat saya makin menggalau. hahaha.
oke cukup sudah menggalaunya sampai di sini. semoga dia yang ada di sana juga merasakan kegalauan yang saya alami sekarang. saya bersyukur punya dia di samping saya, walau dengan kesibukan saya dan dia yang segudang, tapi saya bersyukur hubungan kami masih dan akan terus baik baik saja bahkan lebih baik dari sebelumnya.
biar tangan Tuhan yang merancang semuanya tepat dan indah pada waktuNya. biar perjalan hubungan saya dan dia menjadi proses pembentukan dua pribadi yang semakin dewasa di dalam Tuhan.
for you,
my beloved busy man
i love you
Tidak ada komentar:
Posting Komentar